BATANGHARI,BulianId- Secara Administrasi berkas pendaftaran bacaleg dari DPD II Golkar Batanghari diterima oleh KPU Batanghari. Berkas tersebut diantarkan secara langsung oleh KEtua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Golkar Batanghari, Rasyid.KPU terima berkas pendaftaran bacaleg DPD II Golkar Batanghari/foto:ANI
Dikatakannya, setelah melalui tahapan pemeriksaan, KPU menerima berkas nama-nama bacaleg yang diajukan oleh Golkar Batanghari. dan saat ini tinggal menunggu hasil verifikasi berkas pencalonan.
Dikatakan Rasyid, pada pemilu 2024 ini, Golkar Batanghari hanya mencalonkan 34 nama saja, kekurangan tersebut terjadi di wilayah Dapil IV Batanghari (Mersam-MSU).
“Dapil I tetap 10 orang, dapil II tetap 9, Dapil III juga penuh, Dapil IV kami kurang satu,” ujarnya.
Kekurangan nama tersebut juga disebabkan beberapa faktor, salah satunya karena keterbatasan waktu.
“Karena mengurus berkas agak lambat. Dan di dapil I juga sempat terjadi perubahan nama bacaleg, karena ada beberapa nama calon yang harus diganti, namun sudah terpenuhi di Dapil I,”tuturnya.
Meskipun nama bacaleg yang diajukan kurang dari 35, Golkar Batanghari tetap yakin mereka mampu menjadi partai pemenang pada pemilu 2024 mendatang.
“Tetap optimis Golkar mampu meraih 2 kursi di setiap dapilnya,” pungkasnya.(ANI)