Ilsutrasi/foto:google |
Keduanya yakni, Salim yang merupakan anggota DPRD Batanghari dari Fraksi PAN dan Ibrahim anggota DPRD Batanghari Fraksi PDIP. Keduanya merupakan anggota DPRD Batanghari aktif periode 2019-2024.
Saat dibincangi Bulian.Id, Salim mengatakan, ia sendiri merupakan satu-satunya kader internal yang sudah mengambil formulir pendaftaran di PAN sejak dibukanya proses penjaringan cakada pada 24 April lalu.
“Ada surat turun dari DPP, bahwa PAN membuka pendaftaran bakal cakada untuk kader internal. Dan saya satu-satunya yang sudah mengambil formulir, insya allah Senin besok saya bersama Pak Ibrahim akan kembalikan formulirnya,” ujar Salim, Sabtu (27/04/2024).
Tidak hanya di PAN, Salim pun juga telah mengambil formulir pendaftaran bakal cakada di DPC PKB Batanghari. Formulir tersebut akan ia kembalikan setelah bertolak dari sekretariat DPD PAN Batanghari.
“Nanti kami akan mengembalikan formulir ke Sekretariat DPD PAN dulu, setelah itu langsung ke sekretariat DPC PKB Batanghari,” sambungnya.
Salim pun mengakui bahwa, jika perjodohan politik tersebut tidak ada halangan, maka ia akan berpasangan dengan Ibrahim yang merupakan politisi dari PDI Perjuangan.
“Sayo dengan Pak Ibrahim sudah sepakat untuk berpasangan. Nanti jika tidak ada kendala, Pak Ibrahim akan mendaftar di internal partainya,” akunya.
Salim pun optimis bahwa Zulkifli Hasan selaku Ketum PAN akan menyetujui pencalonan dirinya pada Pilbup Batanghari 2024 ini. Kemudian, jika ia bersama Ibrahim berhasil mendapatkan restu dari masing-masing partai, maka tiket untuk maju di Pilbup Batanghari akan terpenuhi.
“Pada Pileg kemarin PAN berhasil meraih 4 kuris, PDIP juga 4 kursi. Sudah cukup itu, mudah-mudahan PKB juga merestui,” sebutnya.
Lanjutnya, jika mereka berdua dipastikan maju pada Pilbup 2024 nanti, maka keterwakilan wilayah Hulu dan Hilir Batanghari akan terpenuhi. Ia pun optimis mereka akan mendapatkan dukungan dari masyarakat Batanghari.
“Selama ini selalu dari tengah ke hilir, nah sekarang giliran wilayah hulu dan hilir yang akan berkolaborasi. Kita juga sudah menyiapkan beberapa program unggulan yang akan kita tawarkan kepada masyarakat Batanghari,” pungkasnya. (ANI)