Alharis bersama tim pemenangan Kabupaten Batanghari/foto:ist |
Selain menyatakan bahwa masyarakat Batanghari harus memberikan kesempatan kepada MFA untuk melanjutkan kepemimpinannya dua periode di Batanghari. Haris juga menyebutkan bahwa akan mendorong Hafiz Fattah untuk menjadi Ketua DPRD Provinsi Jambi.
“Di Batanghari ini ada dua bintang iklannya, pertama Adinda Fadhil, kita harus beri kesempatan untuk melanjutkan dua periode. Kemudian Andanda Hafiz akan kita dorong untuk menjadi Ketua DPRD Provinsi Jambi,” kata dia.
Lanjut dia, jika nantinya Hafiz Fattah mengisi posisi ketua DPRD Provinsi Jambi, peluang untuk membangun Kabupaten Batanghari menjadi lebih maju akan semakin besar.
“Sinerginyo enak nanti antara Ketua DPRD dengan Bupati Batanghari,” ujarnya.
Sementara itu, kepada Bulian.Id Alharis mengatakan, dia sendiri mendukung Hafiz Fattah untuk menjadi ketua DPRD Jambi.
“Y, kita dorong Hafiz untuk jadi Ketua DPRD Jambi, kita minta dia ikut serta dalam fit and proper test sebagai ketua DPRD dengan peserta lainnya,” singkatnya.
Sementara itu, Hafiz Fattah mengatakan, sebagai Tim pemenangan Alharis-Sani di Kabupaten Batanghari, ia siap menjadikan Batanghari sebagai basis Haris-Sani.
"Sebagai tim kita akan terus bersinergi dengan semua pihak, untuk menjemput kemenangan Cagub dan Wagub Jambi dua periode, Haris-Sani," kata Hafiz.
Terlebih lagi, dengan adanya Muhammad Fadhil Arief sebagai bagian dari tim pemenangan Haris-Sani, tentunya ini menjadi modal besar bagi pasangan petahana untuk melenggang menjemput kemenangan di Pilgub Jambi.
"Setelah ini, dalam waktu dekat kita akan melakukan rapat tim dan koordinasi dengan semua pihak. Insya allah 27 November nanti pasangan Haris-Sani kembali memenangkan Pilgub Jambi," pungkasnya. (ANI)