![]() |
Box kulvert amblas, akses jalan AMD Desa Betung putus/foto:ist |
Sekdes Pulau Betung, Imron mengatakan, beberapa hari lalu, jalan tersebut baru amblas setengah, dan masih bisa dilalui oleh warga desa.
“Nah semalam amblas semua bang, dak biso lagi dilewati oleh warga,” kata dia.
Akibatnya, warga yang ingin beraktivitas keluar desa pun harus melewati jalan lain yakni melalui jalur Desa Selat dan Desa Lubuk Ruso.
“Warga terpaksa memilih jalan mutar, tentunya lebih lama memakan waktu untuk ke simpang,” sambungnya.
Lanjut dia, sebelumnya, untuk mengantisipasi kejadian ini, warga setempat sudah bergotong royong melakukan penimbunan jalan tersebut. Namun akibat curah hujan yang tinggi akhir-akhir ini, box culvert tersebut akhirnya amblas.
“Nampaknyo dak telap lagi ditahan bang, karena curah hujan tinggi dan akibat banjir kemarin,” pungkasnya.
Sementara itu, menurut Kades Pulau Betung, Musalini menyebutkan, usulan untuk perbaikan jalan tersebut sudah sangat sering mereka sampaikan saat musrenbang kecamatan. Dan memang pada tahun 2023 dan 2024 Pemda Batanghari yang diwakili oleh instansi terkait sudah turun ke lokasi dan mereka manjanjikan akan memberbaiki jalan tersebut dengan meggunakan dana darurat.
“Tapi mereka hanya turun sekali itu lah, sampai saat ini tidak ada realisasinya. Tahun 2023 lalu mereka turun untuk melihat jalan yang rusak di dalam, kondisinya juga sama sudah hampir amblas, tapi masih bisa tertahan karena ada besi penyanggah. Nah yang satu ini sudah amblas nian,” bebernya.
Musalini menyebutkan, pihaknya sudah menyurati pemerintah daerah terkait kondisi jalan tersebut, namun dari dinas terkait belum ada turun ke lokasi.
“Pada tahun 2023 dan 2024 mereka turun ke sini, waktu itu Sekda nya juga ikut turun mereka janji akan segera diperbaiki, tapi tidak juga direaliasikan,” kata dia.
“Tadi orang kecamatan sudah turun, tapi dari dinas PUTR khususnya belum ada ke sini,” pungkasnya. (ANI)